Saham & Rupiah Indonesia: Para Investors Berhati-hati Menjelang Data Pekerjaan AS
Saham-saham Indonesia dan rupiah sedikit melemah pada Jumat sore (04/09). Mirip dengan kemarin, hari ini terjadi perdagangan yang relatif tenang (kemungkinan disebabkan karena pasar di Shanghai sedang tutup karena liburan dan karenanya membatasi penyebaran volatilitas yang besar). Pada pukul 15:20 WIB Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun 0,48% menjadi 4.411,99 poin sementara rupiah telah melemah 0,07% menjadi Rp 14.180 per dollar Amerika Serikat (berdasarakan Bloomberg Dollar Index).