Survei Bank Indonesia: Konsumen Indonesia Lebih Optimis
Kabar baik di awal tahun baru. Keyakinan konsumen di Indonesia telah meningkat pada bulan Desember 2015 menurut survei Bank Indonesia terbaru. Optimisme konsumen berarti konsumen lebih cenderung untuk membeli barang sehingga memberikan amunisi untuk percepatan pertumbuhan ekonomi (konsumsi domestik menyumbang sekitar 55% dari total pertumbuhan ekonomi Indonesia). Porsi pendapatan yang digunakan oleh responden untuk konsumsi naik 0,6% pada basis month-to month (m/m) menjadi 69% dari pendapatan mereka.